Cara Merawat Printer Agar Awet dan Tidak Gampang Rusak by Nigoko

Cara Agar Printer Awet, Bagi Anda yang habis membeli printer baru maka pastinya ingin tau trntang cara merawat printer Anda agar awet dan bisa digunakan dalam waktu yang lama. Terkadang apabila belum mengerti cara merawat printer makan printer akan cepat rusak meski baru beli printer baru dan hanya digunakan beberapa minggu, maka sobat harus menyimak artikel cara agar printer awet dan tahan lama ini dan mempraktekanya.

cara merawat printer

Maukah Anda mempunyai printer yang awet dan tahan lama? Tentu saja demikian yang Anda harapkan. Sebenarnya kapasitas penggunaan printer hampir sama saja, semua barang elektronik memiliki batasan kemampuan masing-masing. Begitu juga printer, memiliki masa pakai yang terbatas dan pasti ada saatnya printer tersebut lelah dan mengalami kerusakan.

Meski memiliki keterbatasan usia pakai, jangan sampai printer yang kamu miliki rusak sebelum waktunya. Maka dari itu perlu perawatan lebih agar printer yang kita miliki menjadi awet dan tahan lama. -Apalagi printer teramat sensitif, salah sedikit saja pada penggunaannya bisa menyebabkan kerusakan pada salah satu komponen printer tersebut, atau parahnya printer rusak total.

Sebenarnya untuk melakukan perawatan printer kamu cukup mengikuti buku panduan printer yangsudah disediakan pada saat kita membeli printer, disana sudah dijelaskan cara perawatan manualnya. Namun perawatan itu kadang tidak sesuai dengan kondisi real yang kita alami, maka dari itu perlu perawatan khusus agar printer kita bisa awet dan tahan lama.

Merawat printer merupakan salah satu hal penting, dan tentunya tidak boleh diremehkan begitu saja. Karena ketika ada bagian komponen yang rusak, kamu harus mengeluarkan biaya lagi untuk perbaikannya. Terlebih kalau printer rusak total sebelum waktunya, bisa-bisa kamu butuh dana lebih besar lagi untuk membeli printer baru. Bagi kamu yang masih bingung tidak tau bagaimana cara merawat printer agar awet dan tahan lama, mari simak tips berikut ini.

Beberapa cara agar printer awet dan tahan lama

Mematikan Printer dengan Benar

  • Perawatan pertama yang paling penting adalah cara mematikan printer yang baik dan benar. Cara mematikan printer ini harus diperhatikan karena pada saat mematikan printer cartridge juga beroperasi membersihkan tinta.
  • Biasakan mematikan printer dengan cara menekan tombol ON/OFF dan tidak mencabut kabel power sebelum cartridge benar-benar berhenti. Jangan sekali kali mematikan printer dengan cara langsung mencabut kabel power dari sumber listrik. Hal ini sangat berbahaya bagi keadaan printer.

Selalu Menjaga Kebersihan Printer

  • Kebersihan printer harus selalu dijaga, ini merupakan cara agar printer awet. Hal ini sangat penting karena printer sangat sensitif dengan yang namanya debu, serta barang asing yang bisa masuk kedalam printer tersebut.
  • Masuknya debu bisa membuat printer macet, atau tercampurnya debu kedalam tinta printer bisa menyebabkan tinta menggumpal. Tinta yang menggumpal bisa menyebabkan tersumbat pada cartridge printer, dan berdampak jelek pada kualitas cetak.
  • Maka dari itu kami menyarankan menutup printer dengan kain halus atau plastik ketika printer pada posisi tidak sedang digunakan.

Perhatikan Sekala Pemakaian

  • Printer yang jarang digunakan, tintanya akan mudah mengering. Tinta yang mengering juga bisa menyebabkan cartridge tersumbat. Maka dari itu usahakan printer selalu digunakan minimal dalam sekala seminggu sekali.
  • Kemudian juga sebaliknya, printer yang terlalu sering digunakan dalam skala banyak juga tidak baik, gunakan printer sewajarnya saja, jika mencetak dalam jumlah banyak, biasakan istirahatkan juga printer yang kamu miliki.

Pengisian Tinta Jangan Menunggu Kering

  • Selanjutnya cara agar printer awet adalah memantau skala pengisian tinta. Pada saat pengisian tinta haruslah hati hati, jangan sampai berceceran mengenai bagian atau komponen printer lainnya.
  • Kemudian apabila kamu menggunakan printer yang sudah di infus tabung tinta, usahakan kondisi tinta minimal terisi setengahnya. 
  • Jangan sampai kamu kekeringan tinta, karena hal ini bisa menyebabkan masuknya udara ke saluran selang infus, ini bisa menyebabkan hasil cetak printer terputus-putus atau bergaris.

Perhatikan Tempat Menyimpan Printer

  • Terakhir perhatikan tempat kamu menyimpan printer. Usahakan di tempat yang bersih dan usahakan tidak terkena terik sinar matahari secara langsung.
  • Demikianlah lima cara agar printer Awet dan tahan lama. Kamu dapat mempraktekan beberapa tips tersebut.
  • Setelah penggunaan printer biasakan mencabut kembali kertas yang tersisa dan tutup kembali lubang tempat penyimpanan kertas. Jika dibiarkan terbuka, nantinya debu akan mudah masuk dan bisa menimbulkan kemacetan.

Kesimpulan

Untuk merawat printer agar awet Anda harus mempraktekan tips berikut.

  • Mematikan Printer dengan Benar
  • Selalu Menjaga Kebersihan Printer
  • Perhatikan Sekala Pemakaian
  • Pengisian Tinta Jangan Menunggu Kering
  • Perhatikan Tempat Menyimpan Printer

Demikian artikel Nigoko tentang cara " Cara Merawat Printer Agar Awet dan Tidak Gampang Rusak" semoga artikel dapat memberi manfaat bagi Anda semua yang ingin printer lebih awet dan tentunya menghemat biaya perawatan sejak dini. terimakasih

F.A.Q

Bagaimana cara memelihara printer agar tidak cepat rusak?

Jawaban:  

cara memelihara printer agar tidak cepat rusak sebagai berikut

  1. Gunakan Printer Secara Rutin.
  2. Jangan Gunakan Printer Mencetak Terlalu Banyak.
  3. Gunakan Tinta Printer yang Tepat.
  4. Ganti Selang Infus Secara Berkala.
  5. Gunakan Head Cleaner.

Bagaimana cara merawat komputer secara hardware?

Jawaban :
Cara merawat computer secara hardware:

  1. Debu atau kotoran kecil yang menempel
  2. Pengecekan pada pemasangan peripheral
  3. Jauhkan benda yang mengandung medan magnet
  4. Menstabilkan tegangan listrik
  5. Ventilasi udara yang cukup.
  6.  System pendingin (kipas dan aluminium pendingin)