Cara Cleaning Printer Epson L3150 Solusi Perbaiki Print Head Cetak Yang Bergaris
Cara Cleaning Epson L3150 - Kali ini nogoko akan membagikan pengalaman cara cleaning printer Epson L3150. Cleaning head Printer L3150 ini perlu dilakukan secara berkala agar menghasilkan hasil cetakan yang baik. Printer merupakan perangkat penting sebagai pendukung komputer yang digunakan untuk memudahkan pekerjaan sehari-hari. Printer memang didesain untuk mencetak hasil pekerjaan seperti lembar kerja Microsoft Word, excel, gambar, dokumen PDF dan lainnya.
Untuk mendapatkan hasil cetak yang bagus, tentunya perangkat printer haruslah dalam keadaan yang baik dan bersih dari berbagai masalah. Akan tetapi adakalanya printer yang kita gunakan mengalami gangguan seperti hasil cetakan yang tidak sempurna, putus-putus atau bahkan tinta tidak keluar sama sekali. Masalah tersebut merupakan suatu hal yang wajar terjadi pada printer merek apapun termasuk jenis printer Epson L3150 yang akan kita bahas pada kesempatan hari ini.
Untuk mengatasi masalah tersebut, disini kami akan sajikan cara melakukan cleaning pada printer Epson L3110 dengan prosedur yang benar dan aman dilakukan. Jadi baca artikel ini sampai selesai agar anda bisa mendapatkan poin-poin penting untuk mengatasi masalah tersebut.
Untuk mendapatkan hasil cetak yang bagus, tentunya perangkat printer haruslah dalam keadaan yang baik dan bersih dari berbagai masalah. Akan tetapi adakalanya printer yang kita gunakan mengalami gangguan seperti hasil cetakan yang tidak sempurna, putus-putus atau bahkan tinta tidak keluar sama sekali. Masalah tersebut merupakan suatu hal yang wajar terjadi pada printer merek apapun termasuk jenis printer Epson L3150 yang akan kita bahas pada kesempatan hari ini.
Untuk mengatasi masalah tersebut, disini kami akan sajikan cara melakukan cleaning pada printer Epson L3110 dengan prosedur yang benar dan aman dilakukan. Jadi baca artikel ini sampai selesai agar anda bisa mendapatkan poin-poin penting untuk mengatasi masalah tersebut.
Tujuan Cleaning Printer L3150
Jika hasil cetakan dari printer epson L3110 anda terlihat putus-putus atau adanya tinta yang bocor pada kertas maka cara paling tepat untuk mengatasinya adalah dengan melakukan cleaning pada head catridge. Cleaning pada head catridge berfungsi untuk membuang atau membersihkan tinta yang mengendap pada bagian bawah catridge. Hal itu memungkinkan untuk tinta kembali mengalir lancar ketika digunakan untuk mencetak dokumen.Cara ini juga memiliki tujuan untuk menghilangkan sumbatan pada nozzle sehingga tinta akan mengalir lancar ke head catridge sehingga hasil cetak tidak putus-putus dan tinta tidak meluber pada kertas hasil cetak. Selain itu, dengan rutin melakukan head cleaning akan memperpanjang masa pakai printer epson L3110 yang anda miliki dan tentunya akan menghemat biaya pemeliharaan.
Cara Cleaning printer Epson L3110
Epson merupakan produk printer yang cukup terkenal yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Produk ini banyak di jumpai di kantor-kantor perusahaan, tempat percetakan dan untuk pengguna rumahan. Printer Epson banyak dipilih karena memiliki ketahanan yang tangguh dan memiliki masa pakai yang lama dengan prosedur perawatan yang benar.Printer Epson L3150 uni mudah dalam perawatan atau pemeliharaan, proses "maintenance" bisa sobat lakukan sendiri dirumah tanpa perlu pergi ke sevice center atau ke tempat service komputer.
Ketika Sobat telah selesai instal driver printer epson dan printer telah terhubung dengan PC atau laptop dengan benar, maka sistem perawatan akan otomatis terintegrasi didalam menu printing preference yang bisa kita akses dengan mudah untuk melakukan pemeliharaan.
Untuk lebih jelasnya berikut ini telah saya sediakan cara cleaning printer "epson L3150" lengkap dengan gambar yang akan memudahkan anda untuk memahami langkah demi langkah pemeliharaan printer.
Langkah-langkah melakukan head cleaning
- Pertama-tama silahkan klik start menu --> Device and Printer
- Klik kanan pada printer epson L3110 dan pilih Printing Preference
- Printing preference
- Akan muncul jendela baru silahkan pilih tab Pemeliharaan / Maintenance
- Selanjutnya pilih Head cleaning / Pembersihan head
- Maintenance tools for epson l3110
- Akan muncuk dialog box apakah anda hendak melakukan cleaning atau Power Cleaning, silahkan pilih saja Cleaning
- Klik tombol Start untuk mulai melakukan head cleaning
- Head cleaning process
- Tunggu sampai sistem menyelesaikan pembersihan secara otomatis
- Selesai
Apabila hasil cetak belum memuaskan, lakukan proses cleaning berulang sampai printer menghasilkan cetakan yang bagus. Bisa juga lakukan pemeriksaan nozzle dan penyelarasan print head untuk hasil yang optimal. Lakukan power cleaning apabila sudah melakukan head cleaning berkali-kali namun hasil catakan belum mendapatkan hasil yang optimal. Untuk melakukannya anda cukup pilih opsi power cleaning pada dialog box yang muncul kemudian klik start.
Demikian ulasan tentang tutorial cara melakukan cleaning printer epson L3150 yang bisa sobat nigoko lakukan pada sistem operasi Windows. Semoga dengan membaca artikel ini sobat bisa melakukan pemeliharaan mandiri pada printer epson L3150. Terimakasih