Cara Membuat Animasi Like dan Subscribe di Youtube Dengan Teknik Green Screen
Halo jumpa lagi dengan nigoko, pada kesempatan ini akan mengulas tentang cara membuat tombol animasi subscribe di video youtube. Pernahkan sobat menonton video youtube di awal video ada animasi tangan
untuk pantunjak subcribe, like dan klik tanda lonceng yaoutube, nah itu
yang dinamakan Animasi Like dan Subscribe di
Video youtube. Lalu bagaimana cara membuatnya? simak artikel ini sampai akhir ya!
Ada beberapa cara yang digunakan sebagai sarana untuk mendongkrak jumlah like dan subscribe yaitu dengan mambuat ajakan like dan subscribe dalam bentuk animasi dan bisa juga dengan Membuat Link Tombol Subscribe Otomatis Channel Youtube. Animasi bergerak like dan subscribe ini bermanfaat untuk mendapatkan banyak subscriber yang membuat channel youtube akan menjadi terkenal.
Untuk membuat video animasi tombol subscribe untuk video yotube nigoko akan mengulasnya lebih lengkap di artikel ini. Nigoko juga akan memberikan link download kumpulan animasi like dan subscribe yang berisi video animasi tombol subscribe youtube yang dapat anda pilih sesuai keinginan .Banyak youtuber terkenal yang memiliki jutaan subscriber, mereka tetap mengajak pemirsa untuk Klik Subscribe. Mereka bertujuan agar jumlah subscribernya semakin banyak. Youtuber subscriber banyak maka konten merekan akan semakin cepat terkenal. Bagi para youtuber nigoko sarankan untuk menambahkan sebuah Animasi "Klik TOMBOL SUBSCRIBE".
Cara Menambahkan Animasi Like dan Subscribe di Video Youtube
Cara menambah animasi klik subscribe youtube sangat mudah! Bagi sobat yang ingin membuat video animasi tombol subscribe yang berlatar hijau/green Screen tersebut kedalam video creator bisa langsung saja unduh pada link download animasi subscribe green screen di halaman ini.
Masukan video kedalam Video karyamu/Layering dengan ditambah efek Chroma Key. Ikuti langkah-langkah penerapanya step-by-step pada konten video sobat sebelum di publis ke channel youtube sobat
Langkah-Langkah Membuat Animas Bergerak Like dan Subscribe di Video Youtube
Download Video Green Screen Subscribe Animasi Like dan Subscribe Youtube
Untuk membuat animasi bisa sobat membuatnya sendiri yang lebih kereative sesuai keinginan sobat. Namun bagi sobat yang langsung file video animasi tombol subscribe telah nigoko sediakan. Sobat tinggal download video animasi tombol subscribe saja pada link download berikut ini.
Menerapkan Teknik Green Screen Subscribe Animasi Like dan Subscribe Youtube
Teknik green screen adalah sebuah trik menghilangkan satu warna/Hijau atau warna lainnya yang ada dalam video. Untuk menghilangkan warna ini, gunakan fitur Chrome Key pada Software edit video yang kamu miliki. Setiap software memiliki tata letak fitur yang berbeda, sehingga kamu perlu mencarinya. rekomendasi aplikasi edit video bagi sobat yaitu Kinemester.
Cara Membuat Animasi Like dan Subscribe Youtube dengan teknik Green Screen
Sebagai contohnya nigoko menggunakan software edit video "KineMaster" atau " Cyber Kinmaster" untuk Android. Ulasan tentang penerapan fitur ini bisa sobat simak langkah-langkah cara aplikasi green screen pada cyber kinmsater sebagai berikut: 1. Buka aplikasi kinmaster
2. Buat proyek baru dan Impor video yang akan di edit
3. Lalu pilih menu Layer kemudian Klik Submenu: Video.
4. Atur posisi dan ukuran Video Green Screennya
5. Kemudian Pilih Menu: Chroma Key pada bagian samping Klik Enable
6. Atur opasiti antara layar hijau dan Objek yang akan ditampilkan.
Demikian ulasan tentang cara membuat animasi like dan subscribe dengan teknik Green Screen sebagai media mendongkrak like dan subscribe video youtube dan cara membuat nya sendiri. semoga ulasan bermanfaat dan tunggu ulasan menarik lainya di nigoko. terimakasih