Cara membuat Foto Instagram Agar Tidak Terpotong Terbaru 2021

Cara membuat Foto Instagram Agar Tidak Terpotong, Sebagian besar masyarakat Indonesia mempunyai akun instagram pada smartphonenya. Hal tersebut menandakan bahwa pengguna instagram di Indonesia cukup banyak. Aplikasi sosmed Instagram tampak menarik dan menjadi suatu kebutuhan penting bagi kebanyakan orang. Setiap orang pasti senang mengungah konten mereka di Instagram untuk  mengabadikan moment mereka di Instagram.

Banyak orang bingung saat upload konten mereka baik foto, video, IG TV dan story dimana foto yang diungah terpotong, sehingga hasil yang didapat kurang maximal. Untuk mengatasi hal yang demikian ini tentunya snda semua harus mengetahui ukuran foto di instagram dalam pixel atau cm agar tidak foto tidak terpotong. Foto yang tidak sesuai dengan ukuran ketentuan instagram akan terlihat terpotong pada halaman akun instagram anda. 

Tentu hal ini akan mengganggu feed instagram anda. Feed instagram yang pas dan tidak terpotong akan membantu akun anda terlihat menarik. Ukuran foto Instagram sekarang ini ditingkatkan mendukung foto dengan lebar antara 320 pixel hingga 1080 pixel. Jadi semua gambar dengan lebar di bawah 320 pixel akan diperbesar menjadi 320 pixel. Sedangkan foto yang lebarnya lebih dari 1080 pixel akan diperkecil atau dipotong menjadi 1080 pixel. 

Cara membuat Foto Instagram Agar Tidak Terpotong dalam CM

Ukuran Foto Instagram dalam cm

Untuk merubah pixel ke cm tidak bisa hanya dengan informasi ukuran pixel saja. Kita juga harus mengetahui resolusi gambar tersebut yang biasa disebut dengan ppi (pixel per inch). Karena cukup rumit saya akan share langsung hasil perhitungan dari ukuran rekomendasi di atas menjadi cm. Dengan ppi standar gambar website online yaitu 72 ppi.

Ukuran foto instagram dalam cm adalah 38.1 x 38.1 cm dengan rasio 1:1 untuk foto persegi atau feed. Sedangkan ukuran untuk foto landscape yang direkomendasikan adalah 38.1 x 20 cm dengan rasio 1.91:1. Dan untuk foto portrait ukuran yang disarankan adalah 38.1 x 47.63 cm dengan rasio 4:5. Dengan catatan PPI yang digunakan pada gambar adalah 72 PPI.

Berikut ini beberapa tips cara membuat ungahan foto di Instagram yang direkomendasikan untuk anda semua, agar hasil ungahan tidak terpotong dengan hasil yang tidak pecah:  

Cara membuat Ukuran Foto Profil Instagram

Ukuran foto di instagram dalam cm agar tidak terpotong juga seharusnya berbentuk persegi. Untuk membuat foto profil instagram agat tidak pecah atau buram merupakan harapah anda. Sebenarnya foto profil instagram tidak perlu membutuhkan resolusi yang besar, dimensi foto yang disarakan untuk membuat profil instagran adalah sebagai berikut:

  • Ukuran Foto Profil minimal 110x110 pixel atau 3x3 cm.

Cara membuat Ukuran Video Instagram

Sama dengan foto, kita bisa menggunakan ukuran persegi, landscape dan portrait saat posting video Instagram dengan durasi yang diperbolehkan untuk upload video untuk postingan adalah 2 hingga 60 detik. Untuk ukuran video yang direkomendasikan sebagai berikut: 

  • Ukuran video persegi adalah 1080 x 1080 pixel. 
  • Ukuran video landscape adalah 1080 x 566 pixel. 
  • Ukuran video portrait adalah 1080 x 1350 pixel. 

Cara membuat Ukuran Post Instagram Portrait

Ukuran post Instagram Portrait yang disarankan adalah 1080 x 1350 pixel dengan rasio 4:5. Rasio tersebut adalah ukuran maksimal untuk foto portrait yang didukung Instagram. Foto akan terpotong jika melebihi rasio 4:5 misalnya 4:6 atau 4:7 dan seterusnya.

Cara membuat Ukuran Foto Landscape Instagram

Foto landscape atau persegi panjang tidak cocok untuk kegiatan promosi, karena banyak space kosong di bawah gambar sehingga kurang proporsional. Foto landscape lebih cocok untuk fotografi seperti  pemandangan dan landscape lainnya.

Ukuran landscape instagram yang direkomendasikan adalah 1080 x 566 pixel dengan rasio 1.91:1. Ukuran tersebut memaksimalkan lebar foto 1080 pixel sesuai ketentuan Instagram. Kita juga bisa upload rasio 16:9 dengan ukuran 1080 x 608 pixel. Namun border akan ditambahkan jika memakai rasio 16:9.

Cara membuat Ukuran Feed Instagram: Foto Persegi

Ukuran feed Instagram yang optimal adalah 1080 x 1080 pixel dengan aspek rasio 1:1. Ukuran tersebut sesuai dengan lebar maksimal yang rekomendasikan oleh Instagram pada halaman resminya. Dengan foto persegi berukuran maksimal yaitu 1080 pixel, foto tidak akan pecah dan tidak terpotong.

Foto persegi dengan rasio 1:1 adalah sebuah keharusan bagi pengguna yang ingin membentuk feed dari beberapa post foto. Agar foto tidak pecah maka direkomendasikan untuk menggunakan ukuran 1080 pixel pada masing-masing gambar. 

Misalnya jika ingin membentuk feed instagram 1 baris (3 kotak) maka harus menyiapkan gambar dengan lebar 3×1080 dan tinggi 1080 pixel. Artinya gambar dengan lebar 3240 x 1080 pixel lalu dibagi menjadi 3 gambar masing-masing berukuran 1080 x 1080 pixel.

Cara membuat Foto Instagram Tidak Terpotong

Cara mudah untuk dilakukan agat foto instagram tidak terpotong yaitu dengan mengambil foto langsung dari aplikasi instagram anda. Pada kamera instagram sudah ada fitur yang dapat disesuaikan dengan format 1:1. Jadi anda tidak perlu khawatir foto anda akan terpotong.

Selain itu, mengambil foto langsung dari kamera aplikasi instagram akan memudahkan anda dalam mengeditnya. Setelah di ambil gambarnya, disesuaikan bentuk perseginya, anda dapat langsung mengeditnya dengan berbagai fitur dan filter menarik di instagram. 

Hal itu tentu akan memudahkan anda sebelum upload sebuah foto. Jangan lupa sebelum upload foto pastikan anda menyesuaikan ukuran foto di instagram dalam cm agar tidak terpotong.

Kesimpulan 

Demikian Nigoko tentang cara membuat foto Instagram agar tidak terpotong terbaru 2021 semoga artikel bermanfaat bagi pengguna sosmed Instagram. Perlu diketahui pembahasan di atas adalah gambar atau video posting (feed) saja. Terimakasih